twitter
rss


"Kita tidak membutuhkan penjejalan, tapi kita membutuhkan pengembangan dan penyempurnaan pikiran dari setiap siswa dengan pengetahuan yang berasal dari fakta-fakta yang mendasar". ~Karl Marx~

Banyak Baca Banyak Rasa

Rasa penasaran dan keingin tahuan saya tentang blog akhirnya menggerakkan fikiran dan jemari saya untuk membuat blog. Trisentra Education adalah blog perdana saya, awalnya saya bingung dan sampai sekarang juga masih bingung untuk mengotak-atik blog ini. Isinya juga belum terkonsep dengan jelas, mau bertemakan apa. Tapi yang terpenting bagi saya adalah rasa penasaran saya tentang blog sudah mulai berkurang dan saya juga bisa menuliskan apapun didalam blog ini, tak peduli tulisan apa, baik atau buruk biar orang lain yang menilai.

Sempat Blog ini akan saya hapus, sempat dihapus memang tapi belum permanen. Nama awal blog ini sebenarnya "Progresif", sesuai keinginan saya dari awal yang menginginkan banyak perubahan didalam masyarakat kita dengan hanya membaca tulisan-tulisan saya. Paling tidak, dengan membaca tulisan saya, orang-orang akan mengalami perubahan dalam hal orientasi dan semangat hidup yang lebih baik, dan tulisan ini menjadi salah satu inspirasi bagi semua. he.he.he -ngarep.com-

Sebelum berganti nama menjadi Trisentra Education, blog ini sempat beberapa kali berganti nama, diantaranya “Progresif” kemudian berganti lagi menjadi “Produks Gagal”. Kenapa waktu itu saya beri nama produk gagal? Seperti yang saya terangkan tadi bahwa saya menganggap bahwa blog yang pertama saya buat ini gagal dan tidak menarik (walau kenyataanya emang gak menarik seehh). Entah kenapa ketika saya membuka Blog saya yang lain "http://kalimamboe.blogspot.com/" tiba-tiba tergerak keinginan saya untuk membuka kembali blok saya ini.

Kembali ke Trisentra Education, kenapa blog ini saya beri nama Trisentra Education??? Ketika saya membuka-buka buku pendidikan karya Ki Hadjar Dewantara dan setelah saya baca akhirnya tercetus ide untuk mencoba merubah mana dan sedikit tampilan, karena nama blog dan alamat tampilan waktu itu tidak sinkron dan itu yang membuat saya malas untuk mengelola blog ini, yang waktu bernama Progresif.
Seperti yang saya kemukakan awal bahwa sebenernya saya masih bingung untuk mengisi blog ini, tapi paling tidak ini menjadi inspirasi kita semua bahwa kita "jangan pernah takut dan malu untuk mencoba, dan jangan pernah takut untuk gagal"

Mungkin Ini dulu perkenalan tentang blog saya ini, mudah-mudahan saya bisa terus menulis dan tulisan saya dapat menjadi inspirasi buat siapapun yang mau berkunjung ke blog saya ini..Amin!!!

0 komentar:

Posting Komentar